Cara Menghadapi Masalah dan Konflik di Tempat Kerja


Cara Menghadapi Masalah terutama yang menyebabkan konflik di tempat kerja akan membuat pekerjaan terganggu bahka mengakibatkan hilangnya produktifitas.

Nah agar hubungan kamu dengan rekan-rekan kerja bisa berjalan baik ikuti tips berikut ini.

Berikut ini cara menghindari konflik di tempat kerja yang PI ambil dari Danamon Award :

Bekerja sebagai karyawan di sebuah tempat kerja atau bahkan menjadi seorang pemimpin dituntut untuk bisa saling bekerja secara individu sekaligus mampu bekerja secara tim dalam waktu yang bersamaan.

Namun di dalam pelaksanaannya, terkadang komunikasi yang tidak baik bisa menimbulkan sebuah konflik dengan sesama rekan kerja yang enggak jarang bisa mempengaruhi produktifitas bekerja. Lalu, gimana sih caranya supaya bisa terhindar dari konflik di tempat kerja?

1. Menjaga Sikap

Bersikap santai di tempat kerja memang boleh-boleh saja, tapi kamu enggak boleh terlalu santai sampai lupa menjaga sikap ke rekan kerja yang ada di sekitar. Intinya, kamu harus tahu kapan waktunya santai dan kapan waktunya serius.

2. Manager Sebagai Mediator

Kalau konflik udah terlanjur hadir di tengah tempat kerja, sebaiknya dibicarakan langsung ke atasan kamu, paling enggak ke manager. Manager disini harus bisa bertindak sebagai mediator yang bisa mencarikan solusi dan jalan keluar agar konflik yang ada bisa segera diselesaikan.

3. Mengesampingkan Gender
         
Meski banyak yang bilang konflik antara wanita dan wanita bisa berjalan lebih lama daripada konflik yang terjadi antara pria dan pria, namun sebaiknya kamu jangan pernah memandang gender di tempat kerja. Agar tetap profesional dalam bekerja, pandanglah rekan kerja atau siapapun yang ada di tempat kerja sesuai dengan job desk masing-masing agar bisa lebih produktif dalam menyelesaikan tugasnya.

4. Memperjelas Prioritas
         
Konflik yang muncul di tempat kerja enggak jarang berasal dari komunikasi yang tidak baik. Untuk menghindari itu, sebaiknya setiap orang bisa berkomunikasi dengan baik dalam menyampaikan suatu hal. Seperti contoh, menjelaskan kapan tugas tersebut beres dengan memberikan gambaran serta tenggat waktu yang pasti agar tidak ada pihak yang merasa dirugikan.

Demikianlah cara menghadapi masalah sehingga tidak terjadi konflik di lingkungan kerja kamu, semoga bermanfaat.



Artikel Lainnya

loading...